POSI Telah Terdaftar di Kementerian dengan No. AHU-0016336.AH.01.12, Tahun 2017 Tanggal 30 Agustus 2017 | Ikuti terus kegiatan POSI baik offline maupun online | Ikuti Pelatihan Smart Champion untuk persiapan OSN yang lebih baik
Aceh Science Competition 2024

Hai-Hai Jawara POSI yang ada di Provinsi Aceh!

Provinsi Aceh merupakan daerah yang perkembangan ilmu pengetahuannya sangat potensial dan pesat. Nah, untuk menyaring siswa/i terbaik se Aceh, POSI mengajak para siswa/i jenjang SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA se-Provinsi Aceh untuk mengikuti ACEH SCIENCE COMPETITION (ASC) 2024!

Kompetisi sains Provinsi Aceh ini bakal diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2024. ASC 2024 bisa jadi kesempatan emas meningkatkan prestasi dan mengevaluasi kemampuan individu sebelum menghadapi kompetisi sains yang akan diselenggarakan sekaligus memacu jiwa juaramu!

Info selengkapnya ada di sini!

Kapan Pelaksanaan ASC 2024?

Kompetisi offline ASC 2024 akan diselenggarakan pada:

  • Hari/Tanggal: Minggu, 25 Februari 2024
  • Lokasi: Gedung AAC Dayan Dawood Unsyiah, Jl. Teuku Nyak Arief No. 441, Kopelma Darussalam, Kec. Syiah Kuala, Kota Banda Aceh, Aceh 23111

Bidang Apa Saja Yang Diujikan?

Bidang yang akan diujikan pada kegiatan ini adalah:

Siswa SD/MI

  • Matematika
  • IPA
  • Bahasa Inggris

Siswa SMP/MTs

  • Matematika
  • IPA
  • IPS
  • Bahasa Inggris

Siswa SMA/MA/SMK

  • Matematika
  • Biologi
  • Ekonomi
  • Bahasa Inggris

Guru Jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK

  • Numerasi Literasi

Detail Acara ASC 2024 Seperti Apa?

Kamu bisa cek Petunjuk Teknis dari ASC 2024 di tombol kuning dan mendaftarkan diri kamu di tombol biru! Semua detail persyaratan dan pelaksanaan lomba sudah lengkap tertulis pada masing-masing link.

Biaya Pendaftaran ASC 2024?

Biaya pendaftaran kompetisi ASC 2024 adalah Rp. 100.000 saja selama periode pendaftaran hingga 22 Februari 2024.

Hadiah dan Fasilitas ASC 2024 Apa Saja?

POSI menyediakan hadiah yang sangat menarik bagi para pemenang ASC 2024 yaitu:

  • Uang pembinaan
  • Piala untuk Juara Umum
  • Medali
  • Piagam penghargaan untuk para pemenang
  • Doorprize menarik!

Adapun fasilitas yang diberikan adalah:

  • Soal yang sesuai dengan silabus terbaru
  • Sertifikat Peserta
  • Akses Pembahasan Soal ABSC 2024
  • Sertifikat Guru Pendamping untuk para guru pembina yang menemani siswa dari sekolahnya
  • Sertifikat Sekolah Peduli Prestasi untuk sekolah-sekolah yang mengirimkan lebih dari 20 orang siswa.

Adakah kontak yang bisa dihubungi untuk pertanyaan, saran, dan kritik?

Jika kamu memiliki pertanyaan, saran, kritik, atau keluhan seputar penyelenggaraan kegiatan ASC 2024, silakan klik tombol di bawah atau chat Admin Kompetisi Offline via Whatsapp di 0813 6445 7363

GUNAKAN TWIBBON ASC 2024 YANG BISA KAMU AKSES DARI TOMBOL INI LALU UPLOAD KE INSTAGRAM DAN MEDIA SOSIAL YANG KAMU PUNYA DAN TAG INSTAGRAM POSI DI @POSI.IDN DAN @POSIKOMPETISI

Follow POSI di InstagramTwitterTiktok, dan jangan lupa subscribe di Youtube POSI.

Informasi lebih lengkap seputar produk dan layanan POSI subscribe ke POSI.id dengan cara mengisi pop-up yang muncul di laman website.

Kamu bisa melempar pertanyaan, keluhan, dan saran seputar produk dan pelayanan POSI, kirimkan email ke [email protected] dan telepon ke call center POSI di (+62) 821 6544 1992.

Dapatkan informasi seputar kompetisi online dan offline POSI di 2024, kamu bisa cek di Instagram @posikompetisi atau cek di sini!

  • Date : February 25, 2024
  • Time : 8:00 am - 5:00 pm (Asia/Jakarta)
  • Venue : Gedung AAC Dayan Dawood, Unsyiah, Banda Aceh

Organizers

Related Events