POSI Telah Terdaftar di Kementerian dengan No. AHU-0016336.AH.01.12, Tahun 2017 Tanggal 30 Agustus 2017 | Ikuti terus kegiatan POSI baik offline maupun online | Ikuti Pelatihan Smart Champion untuk persiapan OSN yang lebih baik
Jurusan Kuliah Yang Banyak Peluang Kerja

Jurusan IPS bisa masuk fakultas apa saja ? tidak kalah dengan Jurusan IPA, Jurusan IPS merupakan salah satu jurusan yang juga cukup bergengsi, terutama bagi kamu yang menyukai pelajaran dibidang Sosial, Geografi, dan Ekonomi.  Bagi kamu yang sebentar lagi akan tamat SMA dan akan mengikuti SNMPTN jurusan IPS tentunya sudah mulai bingung menentukan fakultas yang tepat untuk di ambil. Ada banyak jurusan kuliah IPS yang menjamin masa depan. Dan cukup banyak juga jurusan kuliah IPS yang jarang diminati tapi menjanjikan. Bagi kamu yang penasaran Jurusan IPS SMA bisa jadi apa saja, Berikut ini beberapa fakultas yang bisa diambil oleh jurusan IPS.

Contents

1. Fakultas Ekonomi & Bisnis

Jurusan IPS bisa masuk fakultas apa saja

Fakultas Ekonomi & Bisnis merupakan salah satu Fakultas dan jurusan kuliah favorit anak IPS. Di Fakultas ini nantinya kamu akan mempelajari berbagai ilmu, mulai dari Jurusan Akuntansi, Manajemen SDM, Manajemen Bisnis, dll. Kamu juga dapat memperdalam ilmu ekonomimu dengan mengambil S2 Jurusan Magister Manajemen atau Magister Akuntansi apabila kuliah ekonomimu telah selesai. Beberapa profesi dari Jurusan Ekonomi yang dapat kamu ambil kedepannya adalah Manager Pemasaran, Manajer SDM, Accountant, dll.

2. Fakultas Hukum

Fakultas Hukum

Fakultas Hukum merupakan salah satu Fakultas yang cukup banyak diminati juga. Kuliah di Fakultas ini nantinya setelah tamat kamu dapat mengambil profesi pekerjaan dibidang hukum, mulai dari Pengacara, Hakim, Notaris, dll. Bagi kamu yang memiliki minat dibidang Hukum tentunya Fakultas ini bisa menjadi pilihan fakultas yang bisa kamu ambil.

3. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Bagi kamu yang peduli dengan bidang sosial dan dunia politik tentunya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik bisa menjadi salah satu pilihan fakultas yang kamu ambil. Dengan kuliah di fakultas FISIP nantinya kamu bisa berpeluang bekerja dibidang pemerintahan sebagai anggota legislatif, ataupun sebagai pengamat politik, aktivis, jurnalis, dll.

4. Fakultas Ilmu Pengetahuan & Budaya

Fakultas Ilmu Pengetahuan & Budaya

Fakultas Ilmu Pengetahuan & Budaya merupakan salah satu Fakultas yang tepat bagi kamu yang tertarik dalam mempelajari berbagai bahasa dan budaya masyarakat di sebuah wilayah. Dengan berkuliah di Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya nantinya kamu akan berpeluang bekerja sebagai Jurnalis, Penulis, Dosen, Guru, atau bahkan bekerja di Kedutaan besar.

5. Fakultas Ilmu Administrasi

Fakultas Ilmu Administrasi merupakan salah satu fakultas yang banyak mempelajari tata kelola administrasi secara mendalam.  Baik itu dalam hal perencanaan hingga tahap pengendalian instansi untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Meski banyak yang mengatakan bahwa Ilmu administrasi  adalah jurusan IPS untuk wanita, namun tidak jarang pria yang mengambil fakultas jurusan ini. Selain dapat bekerja sebagai ASN di pemerintahan, Ilmu Administrasi juga dapat digunakan dalam profesi Jurnalis, Staf tata usaha, Human resources development, dll.

6. Fakultas Psikologi

Fakultas Psikologi

Bagi kamu yang tertarik mempelajari karakter orang lain, Fakultas psikologi tentunya bisa menjadi salah satu pilihan buat kamu. Fakultas Psikologi memiliki peluang yg besar di dunia kerja, baik itu di bagian Human Resource di sebuah perusahaan besar ataupun bekerja sebagai Psikolog. Apabila kamu memiliki passion dibidang psikologi tentunya fakultas ini bisa menjadi salah fakultas yang bisa kamu pilih.

Itulah beberapa Fakultas yang dipilih oleh jurusan IPS. Jurusan IPS bisa masuk fakultas apa saja selama itu masih berhubungan dengan Ilmu Sains seperti fakultas yang ada diatas. Bagi kamu yang masih bingung menentukan fakultas yang tepat dan sesuai dengan  dirimu. Kamu juga bisa mengikuti tes -> Tes Bakat Talent Mapping secara GRATIS disini untuk menilai “Fakultas mana yang terbaik untuk kamu”.

Leave a Reply

Your email address will not be published.